Breaking

Tuesday, December 31, 2019

Cara Mendapatkan Backlink dan Manfaat Backlink Untuk Blog

 Cara Mendapatkan Backlink dan Manfaat Backlink Untuk Blog


Apa Manfaat Backlink Untuk Blog dan Bagaimana Cara Mendapatkan Backlink untuk blog Anda ? Backlink adalah sebuah link yang dipasang pada suatu blog/website yang mengarah ke halaman blog/website Anda. Kegiatan membangun backlink disebut juga link building. Terdapat juga istilah external link dan inbound link. Jadi ada pemberi backlink dan penerima backlink. Anda adalah pemberi backlink ketika meletakkan link website atau blog orang lain di website Anda. Penerima backlink adalah website yang mendapatkan link dari pemberi backlink.


Ada dua jenis backlink yaitu link yang didapat dari blog Dofollow dan blog Nofollow. Blog Dofollow adalah sebuah istilah yang di berikan pada web atau blog yang mengizinkan pengunjung untuk menaruh link pada bagian komentar. Hal ini berarti jika kita menruh link pada situs blog dofollow maka oleh google akan dihitung sebagai backlink. Blog jenis ini banyak dicari oleh para blogger untuk menaruh link agar mendapatkan backlink dan menaikkan rating mereka pada search engine. Kelebihan Blog Dofollow antara lain: a) Menaikkan grafik pengunjung karena dapat mendapatkan backlink gratis; b) Selalu mendapatkan banyak komentar setiap kali mengupload artikel; c) Dengan meningkatnya jumlah pengunjung tentu saja akan mengakibatkan naiknya pagerank blog

Sedangkan Blog Nofollow adalah kebalikan dari blog dofollow. Jika pengunjung menaruh link maka oleh gooogle link tersebut tidak akan dihitung sebagai backlink. Kelebihan Blog Nofollow adalah a) Baik untuk SEO dan sukai oleh search engine; b) Meminimalisir komentar SPAM; c) Trafik blog lebih aman dan stabil; d) Keluar masuk link lebih stabil

Lalu apakah manfaat atau kegunaaan Backlink? Terdapat cukup banyak ahli SEO yang menyatakan pentingnya Backlink. Beberapa kegunaaan atau manfaat Backlink, adalah Untuk memudahkan mesin pencarian (google, yahoo, bing, dll) menemukan blog Anda. Mesin pencari Google akan selalu melakukan crawling untuk menemukan halaman yang paling relevan dengan kata kunci tertentu. Seperti ketika manusia menggunakan peta untuk menemukan lokasi-lokasi baru, mesin pencari Google menggunakan backlink untuk menemukan halaman baru, melakukan crawling di halaman tersebut, untuk kemudian memasukkannya ke indeks Google. Semakin banyak backlink yang Anda dapatkan, semakin mudah Google menemukan halaman website Anda. Namun, Anda juga harus mempertimbangkan kualitas backlink. Anda tidak bisa asal-asalan dalam mencari backlink. Sebab backlink tidak berkualitas bisa jadi malah merugikan website Anda.

Coba pikirkan hal ini. Anda akan lebih mudah menemukan lokasi baru yang terhubung dengan lokasi lainnya, bukan? Lokasi terpencil yang tidak terhubung dengan lokasi lainnya akan lebih sulit ditemukan. Begitu juga dengan halaman website. Halaman website yang tidak mendapatkan backlink dari website lainnya akan sulit ditemukan oleh Google. Ketika orang mencari sebuah kata kunci di Google, Google akan berusaha untuk memberikan hasil pencarian terbaik untuk si pencari. Google tentu akan mengarahkan pencarian pada halaman-halaman website yang populer. Bagaimana Google menilai sebuah halaman website populer atau tidak? Ya, benar. Google menggunakan backlink sebagai indikator popularitas sebuah halaman website. Semakin banyak backlink berkualitas mengarah ke website Anda, semakin baik reputasi website Anda di penilaian Google.

Manfaat lain dari Manfaat Backlink yang berkualitas untuk Blog adalah untuk meningkatkan kredibilitas website. Google menilai backlink dari segi kuantitas, kualitas dan relevansinya. Backlink yang relevan adalah backlink yang didapatkan dari website atau blog dari niche yang relevan. Misalnya, sebuah perusahaan smartphone dikatakan memiliki backlink relevan ketika mereka mendapatkan backlink dari website atau blog yang niche-nya adalah teknologi. Dengan begitu perusahaan smartphone tersebut bisa dianggap kredibel oleh Google.

Dan yang terpenting dari Manfaat Backlink yang berkualitas untuk Blog adalah untuk Mendatangkan Trafik ke Website. Membuat blog pada umumnya dimaksud untuk mendatang para pengunjung. Sebagaimama dinyatakan di atas, backlink dapat membantu website untuk lebih mudah ditemukan oleh Google sehingga bisa muncul di hasil pencarian. Semakin banyak backlink berkualitas yang didapatkan, semakin bagus juga penilaian Google terhadap website Anda. Kemudian halaman website Anda bisa mendapatkan ranking tinggi di hasil pencarian. Selain trafik yang Anda dapatkan dari hasil pencarian Google, backlink juga mendatangkan trafik dari link yang ditanam di website pemberi backlink. Apalagi jika website pemberi backlink tersebut sudah memiliki reputasi bagus di Google dan mendapatkan banyak trafik. Trafik yang didapatkan dari website pemberi backlink tersebut juga akan mengarah ke website Anda.

Lallu bagaimana cara blog mendapatkan Backlink Berkualitas ? Backlink berkualitas tidak didapatkan dengan mudah. Strategi membangun backlink berkualitas terdiri diawali dengan membuat konten yang lengkap, unik, dan solutif.

Salah satu cara mendapatkan backlink berkualitas di website Anda adalah dengan memnuatlah Konten yang Lengkap dan Solutif serta Unik. Bagaimana membangun kredibilitas website atau blog? Tentu jawabannya ada di konten. Pastikan konten di website Anda adalah konten yang lengkap dan mampu menjawab pertanyaan para pencari. Konten yang Anda tulis juga harus solutif. Jadi setelah membaca artikel di blog atau website Anda, pembaca bisa menyelesaikan masalah yang dialaminya. Dengan begitu mereka tidak ragu untuk membagikan artikel Anda di media sosial atau bahkan website atau blognya. Selain konten yang lengkap dan solutif, konten Anda juga harus unik. Jika memungkinkan, buatlah konten yang belum pernah dibuat oleh orang lain. Sudut pandang yang belum pernah diambil orang lain. Misalnya, Anda bisa melakukan studi kasus tentang pelanggan atau bisnis Anda. Keunikan konten Anda akan menarik orang lain untuk menanamkan link ke website atau blog Anda.

Cara mendapatkan backlink berkualitas di website Anda adalah dengan membangun Kredibilitas. Untuk bisa mendapatkan backlink yang berkualitas, Anda harus membangun kredibilitas website atau blog Anda terlebih dahulu. Seperti yang sudah saya sebutkan di poin Kualitas Outbound Link, biasanya website atau blog dengan backlink berkualitas hanya bersedia untuk memberikan backlink ke website dan blog berkualitas. Oleh karena itu, Anda perlu membenagun kredibilitas terlebih dahulu.

Cara selanjutnta adalah dengan mengunakan Tools Backlink. Cara di atas adalah cara untuk mendapatkan backlink secara natural. Konten yang bagus, unik, lengkap, dan solutif akan menarik orang-orang untuk meletakkan link website atau blog Anda di website mereka. Walaupun begitu, Anda juga harus menjemput bola agar bisa mendapatkan backlink berkualitas. Sebab website dan blog dengan kualitas backlink bagus perlu didekati secara personal terlebih dahulu untuk kemudian bisa menanam backlink di sana. Untuk menemukan website dan blog berkualitas tersebut, Anda membutuhkan bantuan pihak ketiga seperti Ahrefs. Sampai saat ini, Ahrefs adalah tool terbaik untuk menemukan backlink berkualitas. Dengan Ahrefs Anda bisa menemukan blog dan website berkualitas berdasarkan kata kunci yang relevan dengan bisnis Anda. Selain itu, Anda juga bisa mengetahui kredibilitas website melalui Domain Rating (DR) dan jumlah trafik yang dihasilkan.

Cara yang tak kalah pentingnya untuk mendapatkan backlink berkualitas di website Anda adalah dengan menggunakan Content Sharing Platform. Kebanyakan orang membagikan artikel atau konten terbarunya di media sosial. Hal itu memang wajib dilakukan. Akan tetapi, selain membagikan konten di media sosial, Anda juga perlu membagikan konten Anda content sharing platform. Content sharing platform seperti blogberbagi, Medium, Kompasiana, Hipwee, VIVA Blog, Kaskus, Reddit, dan SlideShare bisa dimanfaatkan untuk menempatkan link website atau blog Anda. Anda bisa menulis artikel baru yang masih berkaitan dengan topik yang Anda bahas lalu letakkan link artikel yang Anda inginkan. Dengan begitu Anda mendapatkan backlink dari content sharing platform tersebut. Meskipun link-nya bersifat nofollow, metode ini tetap layak diterapkan untuk mempromosikan konten blog atau website.

Cara terakhir yang juga penting dilakukan untuk mendapatkan backlink berkualitas di blog Anda adalah dengan melakukan Guest Blogging. Guest blogging adalah ketika Anda menulis artikel yang tidak untuk diterbitkan di blog Anda sendiri, melainkan diterbitkan di blog atau website orang lain. Salah satunya Anda bisa menulis Artikel di Blogberbagi ini. Di dalam artikel tersebut Anda meletakkan link menuju blog atau website Anda. Namun, Anda perlu memilih blog atau website dengan trafik tinggi agar guest blogging bisa terasa manfaatnya.

1 comment:

  1. mantab gan, untuk anda yang membutuhkan asupan backlink bisa ke >>> backlinksatu.com

    ReplyDelete